Menyajikan Info Kompetisi, Beasiswa Terbaru dan Terupdate

Pengen Cari Apa? Search Aja Disini

Friday, July 6, 2018

12 MAHASISWA UNRI TERPILIH SEBAGAI PENERIMA BEASISWA KADER SURAU

0 comments

Sebanyak 12 orang mahasiswa Universitas Riau terpilih untuk mengikuti Program Beasiswa Kader Surau Angkatan 3 yang di berikan oleh Yayasan Baitul Maal Bank Rakyat Indonesia (YBM BRI). YBM BRI merupakan Lembaga Amil Zakat Nasional yang mengelola dana zakat dan menyalurkannya dalam berbagai bentuk program ekonomi, pendidikan, kesehatan, sosial dan dakwah, salah satunya Program Beasiswa Kader Surau yang menitikberatkan pada pembentukan dan pembinaan generasi muda umat Islam agar memiliki jiwa kepemimpinan dengan nilai-nilai kepemimpinan Islami, intelektual, berkarakter, berdaya saing, hafizh Qur’an, serta memiliki jiwa social entrepreneurship.

Penandatangan Memorandum Of Understanding (Mou) antara Yayasan Baitul Maal Bank Rakyat Indonesia (YBM BRI) dengan penerima beasiswa dari Universitas Riau diadakan di Gedung II Kantor Wilayah BRI jalan Sudirman, pada Kamis 5 Juli 2018. Penerima Program Beasiswa Kader Surau tersebar di Sembilan Fakultas yang ada di Universitas Riau dan merupkan mahasiswa angkatan 2017 yang akan mengikuti Program Beasiswa Kader Surau selama 2 tahun.
Program Beasiswa Kader Surau merupakan program beasiswa yang diberikan kepada mahasiswa terpilih dari Perguruan Tinggi Negeri berupa bantuan biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT), bantuan biaya hidup dan program pembinaan. Mahasiswa penerima Program Beasiswa Kader Surau akan di asramakan dan mendapatkan berbagai macam program pembinaan sehingga akan terbentuk generasi intelektual muda islam yang memiliki jiwa kepemimpinan dan berkarakter islami, berdaya saing, serta menanamkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-sehari.
Muhamad Rokim selaku mudarris Program Beasiswa Kader Surau mengatakan bahwa program unggulan beasiswa kader surau adalah tahfiz Al-Qur’an, dan kegiatan sosial kemasyarakatan, itulah sebabnya asrama kader surau di tempatkan di pemukiman yang padat penduduk dan berdekatan dengan masjid.
“Program Beasiswa Kader Surau saat ini sudah angkatan ke tiga, angkatan pertama hanya di berikan kepada mahasiswa di Universitas Indonesia, Universitas Diponegoro dan Institut Teknologi Bandung. Melihat hasil pembinaan pada angkatan pertama berdapak positif dimasyarakat maka untuk angkatan ke dua di perluas menjadi delapan Perguruan Tinggi dan angkatan ketiga menjadi delapan  belas Perguruan Tinggi termasuk di dalamnya Universitas Riau’, kata Sutrino  Badrun selaku pengelola YBM BRI Kanwil Riau.

No comments:

Post a Comment